• (0286) 321113 / Fax : (0286) 321113
  • kanhubkabwonosobo@gmail.com
  • Log In
  • FAQ
  • English
  • Indonesia

Posko Covid-19 Sawangan Utamakan Pemeriksaan Kepada Pelaku Perjalanan dan Pemudik

Upaya percepatan pencegahan penanganan darurat covid-19 Kabupaten Wonosobo dengan mendirikan beberapa pos pemeriksaan di wilayah strategies. Salah satunya Pos Pemeriksaan di Terminal Sawangan, Leksono, Wonosobo, lebih memberikan akses kepada pelaku perjalanan dan pemudik yang tujuan akhirnya adalah Kota Wonosobo.

Posko yang buka setiap hari tersebut, mewajibkan pengguna jalan untuk memeriksakan kondisi kesehatan mereka.
.
Menurut Bagyo Sarastono selaku Kepala DISPERKIMHUB Kabupaten Wonosobo saat dihubungi via telepon mengatakan, hal tersebut merupakan upaya pencegahan terhadap pelaku perjalanan yang berasal dari daerah terjangkit.
Tahap pemeriksaan berupa mendata pelaku perjalanan, memeriksa suhu dan hal tersebut sebagai langkah awal dan jika terjadi tanda2 gejala Covid-19, pelaku perjalanan diharuskan untuk langsung ke Puskesmas atau rumah sakit terdekat untuk mendapatkan pemeriksaan lebih lanjut dan tidak disarankan kembali ke kota ataupun melanjutkan perjalanan.
.
Lebih lanjut Bagyo menuturkan, Posko yang masih minim petugas kesehatan memang menyebabkan penundaan pemeriksaan ataupun antrian yang cukup panjang, karena mereka juga harus tetap menjaga jarak satu sama lain.
Sedangkan penundaan perjalanan atau kemacetan juga terjadi di ruas jalan Ajibarang-Secang Sawangan. Namun pihaknya berkoordinasi dengan Polres maupun berbagai pihak lain melakukan upaya pengaturan lalu lintas yang lebih rapi.
Namun masyarakat dihimbau juga tetap berhati-hati di jalan.
.
Dirinya juga menghimbau kepada masyarakat untuk tetap melakukan physical distancing dengan cara menjaga jarak minimal 1 m, tetap mengikuti antrian dengan tertib, serta menghimbau untuk tetap di rumah saja. Jika terpaksa untuk bepergian ke luar rumah, jangan lupa untuk tetap menggunakan masker kain.